Polsek Labuhan Ruku Dukung Ketahanan Pangan dengan Pemanfaatan Lahan Pekarangan
Jajaran Polsek Labuhan Ruku mengajak masyarakat di Dusun III, Desa Karang Baru, Kecamatan Datuk Tanah Datar, Kabupaten Batu Bara, untuk menanam jagung sebagai sumber pangan bergizi.
Kegiatan ini dipimpin oleh Waka Polsek Labuhan Ruku, IPTU Ahmad Fahmi, SH, bersama dengan Kanit Binmas IPDA Alpiansyah MS, Kanit Samapta IPDA ZF Purba, dan Bhabinkamtibmas BRIPKA Kasno Suriadi. Mereka melakukan pengecekan sekaligus memberikan edukasi kepada warga mengenai manfaat pemanfaatan lahan pekarangan untuk ketahanan pangan.
Dalam kegiatan ini, petugas mengajak warga untuk menanam jagung di lahan milik Aten, yang memiliki luas sekitar 2 rante. Pemanfaatan lahan ini bertujuan untuk mendukung ketersediaan pangan lokal serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Kapolsek Labuhan Ruku, AKP Cecep Suhendra, menegaskan bahwa program ini sejalan dengan arahan pemerintah dalam meningkatkan ketahanan pangan nasional.
"Ketahanan pangan adalah tanggung jawab bersama. Kami dari kepolisian ingin memastikan bahwa masyarakat memahami pentingnya memanfaatkan lahan yang ada untuk bercocok tanam. Dengan begitu, kebutuhan pangan bisa terpenuhi secara mandiri dan berkelanjutan," ujarnya.
Pelaksanaan kegiatan berlangsung dengan aman dan lancar. Polsek Labuhan Ruku berkomitmen untuk terus mengedukasi serta mendukung masyarakat dalam menciptakan ketahanan pangan melalui pertanian berbasis pekarangan.
Dengan adanya program ini, diharapkan semakin banyak warga yang memanfaatkan lahan kosong untuk menanam tanaman bergizi, sehingga ketahanan pangan di wilayah Batu Bara semakin kuat(Informasi Dari Penasehat Hukum(DPP) Dan Penasehat Hukum(Media SutanmudaTVcom) Ismail Sitompul ,Sh ,Mh, Imelda Rahma Yeni ,Sh , Yanti ,SE)
Editor : Umar Dani