Gerak Cepat Camat Sungai Rotan Bersama Dinas Sosial Muara Enim Berikan Bantuan Korban Kebakaran di Desa Tanding Marga
Dalam kesempatan tersebut camat Sungai Rotan Chandra Firmansah menyampaikan, rasa prihatin serta ikut merasakan sedih atas musibah yang di alami Warganya,
"Atas nama pribadi juga atas nama pemerintah kecamatan kami ikut prihatin serta ikut merasakan sedih yang mendalam atas musibah kebakaran ini, penyerahan bantuan tersebut disaksikan langsung oleh Perangkat Desa Tanding Marga. Penyerahan bantuan ini disambut oleh korban saudari Eka,
Dalam kesempatan tersebut Chandra Firmansah juga mengimbau kepada, masyarakat untuk selalu waspada terhadap potensi terjadinya kebakaran, karna seperti yang kita saksikan sendiri bahwa, kebakaran bukan hanya terjadi saat musim kemarau tapi di musim hujan pun bisa terjadi kebakaran, untuk itu saya berpesan agar selalu cek instalisi listrik mulai dari seklar, stop kontak, serta tetap memperhatikan selang gas jangan sampai ada kebocoran, dan usahan menggunakan selang yang ada logo SNI agar lebih terjamin, "imbuh camat.
Liputan : Umar Dani