Camat Sungai Rotan Hadiri Pelaksanaan vaksin polio Di SDN 18 Sungai Rotan

 MUARA ENIM - Camat Sungai Rotan Kabupaten Muara Enim Chandra Firmansah SE, M.Si.beserta unsur Tripika kecamatan hadiri pelaksanaan vaksin polio di SDN 18 Sungai Rotan Selasa - 23/07/2024
"Camat Sungai Rotan Chandra Firmansah bersama Unsur Tripika kecamatan Sungai Rotan bekerja sama dengan Puskemas Sukarami melakukan Vaksinasi polio, di 19 Desa yang ada di kecamatan Sungai Rotan, menyelenggarakan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio dalam dua tahap, di 19 Desa yangada di kecamatan Sungai Rotan . 

Sementara itu di tempat yang sama kepala puskesmas Sukarami,
Deni Artika, Am.Keb.,SKM.,M.Kes, menyampaikan pada media ini, hari ini kita serentak lakukan vaksiin Polio di 19 Desa yang ada di kecamatan Sungai Rotan Kabupaten Muara Enim

Upaya ini dilakukan sebagai respons atas temuan kasus polio di beberapa daerah di Indonesia.
Pada 9 Maret 2024, satu kasus lumpuh layuh akut (LGA) pada anak laki-laki berusia 6 tahun di Kabupaten Nduga terkonfirmasi positif polio tipe II melalui pemeriksaan laboratorium. Onset kelumpuhan terjadi pada 20 Februari 2024.

Pada 6 April 2024, satu kasus polio tipe II lainnya ditemukan di Kabupaten Sidoarjo. Kasus ini melibatkan anak perempuan berusia 11 tahun dengan onset kelumpuhan pada 25 Februari 2024 dan hasil pemeriksaan laboratorium positif polio tipe II.
Pada 25 April 2024, satu kasus LGA pada anak perempuan berusia 11 tahun di Kabupaten Asmat, Papua Selatan, juga terkonfirmasi positif polio tipe II melalui pemeriksaan laboratorium. Onset kelumpuhan pada kasus ini terjadi pada 25 Februari 2024.

Untuk memutus rantai penularan polio dan melindungi anak-anak Indonesia, PIN Polio akan dilaksanakan dalam dua tahap. 
Selanjutnya, PIN tahap kedua akan dilaksanakan, pada bulan Agustus yang akan datang.

Sasaran PIN Polio adalah seluruh anak berusia 0-7 tahun dan tidak memandang status imunisasi sebelumnya. PIN tahap pertama dimulai pada 23 juli2024, sedangkan PIN tahap kedua dimulai pada bulan Agustus 2024  yang akan datang .

Jenis vaksin yang akan digunakan pada PIN, yaitu vaksin novel Oral Polio Vaccine type 2 (nOPV2). Vaksin tersebut juga telah digunakan pada kegiatan sebelumnya di Provinsi Aceh, Sumatera Utara, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur serta Kabupaten Sleman DIY.
 

Vaksin telah terbukti melindungi jutaan anak dari penyakit dan kelumpuhan. Data yang terkumpul selama ini, baik dari uji klinis maupun penggunaan vaksin nOPV2, menunjukkan bahwa vaksin ini ditoleransi dengan baik oleh orang dewasa, anak, dan bayi, tanpa adanya kekhawatiran pada Kejadian Ikutan Pasca Pemberian Imunisasi (KIPI) yang diidentifikasi.


Chandra Firmansah, SE.M.si,menghimbau kepada seluruh  masyarakat di kecamatan Sungai Rotan, untuk berperan aktif dalam upaya pencegahan transmisi virus polio dengan cara memastikan anak memperoleh imunisasi rutin dan tambahan polio lengkap; menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat seperti buang air besar (BAB) di jamban dengan tangki septik (septic tank) dan cuci tangan dengan sabun sebelum makan dan setelah buang air; serta segera melapor kepada petugas kesehatan atau puskesmas terdekat jika menemukan anak usia di bawah 15 tahun dengan gejala lumpuh layu mendadak.

Liputan : Umar Dani