Koramil 404-02/Prabumulih bersama Unsur Muspida Bagi-bagi Masker di Pasar.

Prabumulih - SULTANMUDATV.COM.
Koramil 404-02/Prabumulih bersama Polres Prabumulih dan Pemerintah Kota prabumulih selalu menghimbau kepada masyarakat yang beraktifitas di PTM Kota Prabumulih agar mematuhi protokol kesehatan. Dalam acara kegiatan tersebut dihadiri oleh Walikota Prabumulih Ir.H.Ridho Yahya.MM, Kapolres Prabumulih AKBP Siswandi,SH.SIK.MH, Dandim 0404/Muara Enim diwakili Pabung Kodim 0404/Muara Enim Mayor Arh Wahyudi, Sekda Kota Prabumulih, , Ketua DPRD Kota Prabumulih Sutarno. Kegiatan tersebut diawali dengan membagikan masker secara gratis kepada pengunjung pasar PTM yang belum sadar betapa pentingnya memakai masker. Rabu (3/2/2021).
Disela-sela kegiatan tersebut Perwira Penghubung Mayor Arh Wahyudi mengatakan Kodim 0404/Muara Enim dalam hal ini Koramil 404-02/Prabumulih akan selalu bersinergi dengan Polres Prabumulih dan Pemerintah Kota Prabumulih untuk menekan tingkat penyebaran virus covid 19. Ini sudah perintah dari Komando Atas dalam hal ini Kodim 0404/Muara Enim. Dandim 0404/Muara Enim selalu memerintahkan kepada saya selaku Perwira Penghubung agar selalu bekerja sama dengan Danramil 404-02/Prabumulih untuk membantu pemerintah Kota Prabumulih dalam upaya memutus mata rantai penyebaran virus covid 19.
Danramil 404-02/Prabumulih Kapten Arm Broto Santoso juga mengatakan Pembagian masker tersebut untuk mengurangi penyebaran Covid-19 di wilayah Kota Prabumulih, karena di Sumatera Selatan khususnya Kita Prabumulih kasus virus covid 19 ini masih sangat tinggi, semua ini dikarenakan tingkat kesadaran masyarakat Kota Prabumulih untuk mematuhi protokol kesehatan masih sangat rendah. 

“Pembagian masker hari ini kita pusatkan di seputaran daerah pasar PTM Kota Prabumulih, karena ditempat ini aktifitas masyarkat sangat ramai sehingga tingkat resiko terpapar virus covid 19 sangat tinggi. Sasarannya warga yang tidak memakai masker,” kata Danramil 404-02/Prabumulih

Dengan aksi pembagian masker ini, diharapkan, muncul kepedulian dari masyarakat Kota Prabumulih untuk ikut berpartisipasi mencegah penularan virus Covid-19. 
Selain membagikan masker, Koramil 404-02/Prabumulih yang tergabung dalam satuan tugas juga memberikan himbauan kepada pedagang dan pembeli yang beraktivitas di pasar selalu menggunakan masker, menjaga jarak, serta mencuci tangan dengan sabun dan menghindari kerumunan.
Rilis : Lea Candra.